Pemkab Bombana Salurkan BLT BBM Ke 4746 Kepala Keluarga

Bombana, Anoanews.com– Pemerintah Kabupaten Bombana melalui Dinas Sosial Kabupaten Bombana menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) sebagai kompensasi atas kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM).
Penyaluran bantuan tersebut langsung dipimpin oleh PJ Bupati Bombana Ir. H. Burhanuddin, M.Si sekaligus menyerahkan secara langsung bagi masyarakat yang mendapat bantuan di kelurahan Bambaea , Kecamatan Poleang Timur, Senin 21 November 2022.
Dalam penyaluran bantuan itu PJ Bupati didampingi Kepala Kejari Bombana, Kapolres Bombana , Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bombana dan Camat Poleang Timur
Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bombana Mapatang mengatakan bahwa pada Kamis tanggal 21 November 2022,PJ Bupati Bombana telah melaksanakan penyaluran BLT di kelurahan Bambaea Kecamatan Poleang Timur
“Kita bersama PJ bupati Bombana telah melaksanakan penyaluran BLT. Harapanya bantuan tersebut dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok, ujarnya,” ujarnya saat di temui awak media, Senin, 21 November 2022
Selain itu, bantuan tersebut bertujuan untuk menekan inflasi sehubungan dengan adanya kenaikan harga BBM dan penyaluran untuk 4746 Keluarga penerima manfaat dengan nominal sebesar Rp450 ribu/Keluarga yang berhak mendapatkannya.
“Bantuan Sosial (Bansos) diberikan untuk menjaga daya beli masyarakat sebagai antisipasi dampak dari kenaikan harga BBM,” Jelas Mapatang. ( Arun).