Kadin Topang Pertumbuhan Ekonomi Daerah Sultra dengan Galakkan Program Hilirisasi dan Dukungan UMKM
Kendari, Anoanews.com– Ekonomi Sulawesi Tenggara (Sultra) mengalami pertumbuhan positif sebesar 4,92 persen year on year (yoy) pada Oktober 2023, menurut data Badan Pusat Statistik (BPS). Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) di bawah pimpinan Anton Timbang menjadi pendorong utama di balik pencapaian ini.
Program hilirisasi di sektor perikanan dan pertanian menjadi sorotan utama Kadin Sultra. Ketua Kadin Sultra, Anton Timbang, menyuarakan dukungan ini sebagai langkah untuk mengoptimalkan nilai jual produk dan meningkatkan pendapatan pemerintah.
Eddy Nurdin, Kordinator Bidang Budidaya Perikanan dan Kelautan Kadin Sultra, mengungkapkan keberhasilan program hilirisasi di sektor perikanan. Koperasi nelayan di Kendari, yang didukung Kadin, berhasil mengirim 34 ton ikan ke Surabaya senilai Rp 1 miliar. Ikan jenis Layang dan Deho menjadi andalan, dan rencananya, pengiriman akan ditingkatkan ke depannya.
Di sektor pertanian, Kadin Sultra mengirim 24 ton jagung ke Jawa Timur sebagai bagian dari program hilirisasi.
Wakil Ketua Kadin Sultra, Sastra Alamsyah, menegaskan pentingnya jagung sebagai komoditas yang diminati pasar, dan Kadin akan terus mendampingi suplier untuk meningkatkan pengiriman dalam jumlah yang lebih besar.
Tidak hanya itu, Kadin Sultra juga memberikan dukungan besar untuk UMKM dengan membantu ribuan pelaku usaha kecil mikro memperoleh legalitas usaha.
Anton Timbang, Ketua Kadin Sultra, menekankan pentingnya legalitas usaha bagi UMKM untuk mendapatkan akses kemudahan dari pemerintah.
Melalui berbagai inisiatif ini, Kadin Sultra terus berkomitmen mendukung pertumbuhan ekonomi daerah dan memberdayakan pelaku usaha lokal.(Red)