Hoaks Fee Proyek: Klarifikasi Kepala Dinas Kominfo Bombana
Bombana, Anoanews.com – Kabar tentang dugaan permintaan fee proyek oleh Orang Sekitar Pj Bupati Bombana saat ini menjadi sorotan utama di masyarakat.
Informasi yang beredar di akun Facebook atas nama Andi Ismail, menyebut bahwa Orang Sekitar Pj Bupati Bombana meminta sejumlah fee terkait proyek pembangunan di daerah tersebut. Meskipun belum ada bukti konkret yang mendukung tuduhan ini, isu tersebut telah menciptakan ketegangan di kalangan masyarakat.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Sofian Baco, menegaskan bahwa informasi yang tersebar di media sosial melalui akun Andi Ismail, yang mengatasnamakan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Bombana, mengenai orang Sekitar Pj Bupati Edy Suharmanto, meminta fee dari pengusaha, adalah hoaks.
Sofian Baco menekankan pentingnya kehati-hatian dalam menyebarkan informasi dan mengajak masyarakat untuk memeriksa keabsahan sumber sebelum menyebarkan berita.
“Pihak Kominfo juga akan melakukan tindakan lebih lanjut terkait penyebaran informasi palsu tersebut,” tegasnya.
Warga Bombana diimbau tetap tenang dan tidak terfokus pada isu-isu di media sosial. Kejadian ini menjadi peringatan untuk tidak menyebarkan informasi tanpa kepastian, serta menekankan transparansi dalam penggunaan dana proyek untuk kepentingan publik. (Red)